• 9 Oct 2024
  • Mata uang

RBNZ Melihat Ekonomi NZ Masih Lemah, Begitu Juga Pasar Tenaga Kerjanya

Analisis Fundamental

Pasar saham Asia sebagian besar menguat pada perdagangan Rabu (09/10/2024), dengan saham teknologi mengikuti kenaikan saham-saham AS.

Sementara pasar Tiongkok anjlok tajam karena investor kecewa dengan kurangnya rincian mengenai lebih banyak langkah stimulus.

RBNZ memangkas suku bunga-nya pada hari Rabu, yang merupakan pemangkasan kedua RBNZ tahun ini, dengan bank sentral memberikan sinyal beragam mengenai apakah suku bunga akan turun lebih jauh.

Dolar NZ merosot ke level terendah sejak 19 Agustus di $0,6096, setelah Bank Sentral Selandia Baru (RBNZ) memangkas suku bunga sebesar 50 basis poin.

Investor menantikan risalah rapat Fed bulan September, pada Kamis dinihari WIB, yang akan menunjukkan diskusi/perdebatan tentang pasar tenaga kerja yang saat itu terlihat memburuk dan berakhir hampir semua, kecuali satu, pembuat kebijakan yang menyetujui pemangkasan suku bunga sebesar 50 basis poin.

Outlook NZDUSD

NZDUSDH4_9102024.png
Cobalah trading sekarang

Trading forex dengan margin melibatkan risiko yang signifikan dan mungkin tidak cocok untuk semua orang, karena leverage tinggi dapat meningkatkan potensi keuntungan dan kerugian. Sebelum memasuki pasar forex, sangat penting untuk mengevaluasi tujuan investasi Anda, pengalaman pribadi, dan manajemen risiko.

Bagikan dengan teman:

Photo

Penulis: Aries Nugroho